Article Detail
Misa Awal Tahun Pembelajaran 2024/2025
SMA Stella Duce 1 Yogyakarta
merupakan salah satu sekolah homogen yang peserta didiknya perempuan semua.
Mengawali proses pembelajaran awal Tahun Pelajaran 2024/2025, di adakan Misa
Ekaristi pada Hari Jumat, 12 Juli 2024.
Misa ini diadakan di Gereja
Antonius Padua Kotabaru dan diikuti oleh seluruh siswi Stece, guru dan
karyawan. Paginya, diawali dengan presensi dan menyanyikan lagu Indonesia Raya,
kemudian para siswi menuju gereja dengan arak-arakkan.
Misa berlangsung selama
kurang lebih 2 jam dari pukul 07.00 hingga pukul 09.00 WIB. Adapun yang
memimpin Misa adalah Romo Macarius Maharsono Probo SJ. Misa pun berlangsung dengan
penuh hikmat dan lancar.
Bapak Cahyo selaku guru
pendamping menuturkan , “Semoga dengan diawali dengan Misa Ekaristi proses
pembelajaran Tahun Ajaran 2024/2025 dapat berlangsung dengan baik dan lancar,
para siswi dapat dimudahkan dalam proses belajar, guru dan karyawan juga dilancarkan
dalam segala karya dan usahanya”.
-
there are no comments yet