Sejarah Sekolah

Sejarah Sekolah

 

YAYASAN TARAKANITA

SMA STELLA DUCE 1 YOGYAKARTA

Terakreditasi : A

Jalan Sabirin no. 1 Kotabaru Yogyakarta 55224 telp/fax : 0274-513478

_______________________________

SEJARAH SINGKAT

SMA STELLA DUCE 1 YOGYAKARTA

 

Atas hasil permufakatan antara Rm. A. Djojoseputro SJ dan suster-suster St. Carolus Borromeus serta didukung oleh Mgr. A. Sugijopranoto SJ, pada tanggal 19 Agustus 1948 didirikan Sekolah Menengah Atas Kanisius (SMA K). Sekolah ini ada dua bagian, bagian putra dipimpin oleh romo-romo Jesuit dan bagian putri dipimpin suster-suster St. Carolus Borromeus.

SMA K bagian putra dipimpin oleh Rm. B. Dumarno SJ dengan mengambil St. Joanes De Britto sebagai pelindung, yang sekarang menjadi SMA Kolese De Britto. SMA K bagian putri dipimpin oleh Sr. Chatarinia CB dengan mengambil nama pelindung STELLA DUCE, yang berarti Bintang Pembimbing, dan sekarang menjadi SMA Stella Duce.

Tanggal 30 Juni 1949 Belanda meninggalkan Yogyakarta. Sr. Chatarinia CB dan Sr. Bernadia CB memboyong murid-muridnya ke Jalan Sumbing (sekarang Jalan Sabirin) dari Jalan Code 4. Sejak Agustus 1949 berlangsunglah kegiatan belajar-mengajar di Jalan Sumbing 1.

Untuk menampung pelajar dari luar kota Yogyakarta didirikanlah Asrama Putri Stella Duce di Terban Taman (sekarang Jl. Colombo). Tahun 1973 asrama yang berada di Jalan Sabirin 3 dipindahkan ke Jalan Supadi 5. Tahun 1987 gedung asrama di Terban Taman dibongkar dan didirikan gedung provinsialat Suster-suster CB, asrama dipindahkan ke Samirono, tepatnya dibelakang Asrama Syantikara. Sampai sekarang ada dua asrama putri Stella Duce yaitu di Samirono dan di Jalan Supadi 5.

Untuk mewadahi sekolah-sekolah yang ada, suster-suster St. Carolus Borromeus mendirikan yayasan yang diberi nama TARAKANITA, dari bahasa Sansekerta yang berarti Bintang Pembimbing. Yayasan ini didirikan pada tanggal 29 April 1952, dan pertama kali diketuai Sr. Ursulia CB.

 

Seiring dengan perkembangan zaman dan dahsyatnya tantangan, upaya untuk terus meningkatkan SMA Stella Duce 1 menjadi lembaga pendidikan generasi muda putri yang terdepan terus diupayakan. Hal ini dibuktikan dengan diperolehnya peringkat ”A” pada Akreditasi Sekolah tahun 2008, berdasarkan Keputusan Sidang Badan Akreditasi Sekolah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta pada tanggal 22 November 2008 dengan No. Sertifikat  Ma.000051

 

Keberhasilan sebuah institusi pendidikan tidak hanya diukur dengan suksesnya penyelenggaraan, ketersediaan sarana prasarana fisik, staf pengajar yang andal dan struktur kurikulum yang komprehensif, akan tetapi sejauh mana institusi tersebut berhasil menciptakan lulusan yang handal dan berhasil diterima di banyak Perguruan Tinggi baik Negeri maupun Swasta baik dalam negeri maupun luar negeri.

 

Sejak berdirinya SMA STELLA DUCE 1 hingga sekarang telah mengalami beberapa penggantian kepemimpinan sebagai berikut:

 

1. Sr. Catharinia CB : 1949 – 1954

2. Dra. Sr. Bernadia CB : 1954 – 1973

3. Sr. M. Xaverius CB : 1973 – 1976

4. C. Hartini : 1976 – 1987

5. Sr. Rosalima CB : 1987 – 1996

6. Dra. Sr. Floriana CB : 1996 – 2003

7. A. Ganjar Raharjo, M.A. : 2003 – 2006

8. Sr. Petra CB, S.Pd. : 2006 – 2012

9. Sr. Imelda CB, M.Pd. : 2012 – 2015

   10. Sr. Hedwig Wigiastuti, S.Psi. : 2015 - 2018
   11. Sr. Yetty CB, S.Pd., MS., Ma-Ed. : 2018 - sekarang