Article Detail

Thank You, JESUS

Kelembutan hati Bunda Maria setelah 3 hari mencari Yesus dan diketemukan di Bait Allah, semoga menjadi teladan kelembutan putri-putri Stece dalam menghadapi setiap permasalahan, khususnya dalam studi di SMA Stella Duce 1 Yogyakarta. Demikian pesan Rm. Frans Kristi Adi Prasetyo, Pr dalam Misa tutup tahun pelajaran 2011/2012. Dalam Misa yang dilaksanakan di Gereja St. Antonius Kotabaru ini Rm Kristi mengajak untuk selalu bersyukur atas segala peristiwa yang dialami. Bersyukur atas kesempatan pendidikan, bersyukur atas pengalaman-pengalaman selama belajar, dan bersukur atas hasil belajar yang akan diperoleh nanti. Itu berarti, lanjutnya, kalau kita bersyukur berarti tidak bolah mengandalkan EGO (Eeee... Gusti Ora ono), tidak boleh mengesampingkan Gusti.
Pada akhir homili Rm Kristi mengajak untuk merenung sejenak dan dalam hati masing-masing menyebutkan satu pengalaman syukur yang dialami dalam hidup dan mengucapkan Thank You YESUS.
Pada akhir Misa, Sr. Petra CB, kepala sekolah, menegaskan tentang makna bersyukur. Terlebih syukur karena dapat bersama-sama berkembang di SMA Stella Duce 1 Yogyakarta selama 6 tahun. Kesempatan ini digunakan Sr. Petra untuk berpamitan, karena tahun pelajaran 2012/2013 akan menjalani tugas baru sebagai Kepala Kantor Yayasan Tarakanita Kantor Wilayah Surabaya.

Selamat jalan Suspet...
Selamat bertugas di tempat yang baru...
Semoga semangat dan kasih Bunda Elisabeth dan Santo Carolus menjadi semangat hidup Suspet di manapun berada.
Thank You, YESUS.
(LJS)
Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment