Article Detail
Penyuluhan Kanker
Sabtu (19/08), SMA Stella Duce 1 mengadakan penyuluhan kanker yang dihadiri oleh pembicara dari LPKI (Lembaga Penyuluhan Kanker Indonesia) dengan peserta dari luar 16 orang, serta guru dan karyawan sebanyak 54 orang.
LPKI mengungkapkan bahwa ini adalah kali pertama mereka memberikan penyuluhan mengenai kanker di SMA Stella Duce 1. Sesi selama 1-2 jam memberikan banyak motivasi serta gejolak tawa kepada para peserta yang hadir di penyuluhan tersebut.
“Dari penyuluhan tersebut, saya jadi mengerti tentang bagaimana pencegahan, pengobatan, penanganan terkait dengan kanker. Oleh karena itu, hal yang akan saya lakukan ke depannya agar tidak terjangkit kanker adalah dengan hidup sehat, tidak memakan makanan yang mengandung pengawet serta bahan-bahan berbahaya lainnya yang memicu tumbuhnya kanker di dalam tubuh kita.” ujar Bapak Joko Sumarno guru SMA Stella Duce 1. (Clarisa Natania Putri)
-
there are no comments yet