Article Detail

Konser Perdana STECE FEMALE CHOIR - DE LEGATO CONCERT

Sekian lama menunggu, akhirnya Stece Female Choir (paduan suara SMA Stella Duce 1 Yogyakarta) mengadakan konser perdananya. Konser ini adalah yang pertama di era kepelatihan pak trio (Trio Kusuma Nugraha) dan bu wina (Florentine Wina). Berbekal pelatihan ekstra dan rutin selama dua bulan, Stece Female Choir dinilai berhasil dan sukses dalam konser perdananya ini. Konser yang diadakan pada hari Selasa, 15 Desember 2015 di The Stars Jogja City Mall ini dibuka untuk umum. Sekitar tujuh ratus penonton lebih memadati The Stars Jogja City Mall untuk menyaksikan dan mendengarkan suara emas para Srikandi Stece yang tergabung dalam Stece Female Choir.

Konser yang bertajuk “De Legato Concert” ini bertemakan Medley (menyambung). Legato dalam bahasa musik berarti menyambung. Tema yang mengutamakan kata “menyambung” ini dimaksudkan agar paduan suara di SMA Stella Duce 1 Yogyakarta diharapkan tidak akan “mati”, melainkan terus “hidup” masa ke masa, dari angkatan berganti angkatan, dan terus sambung-menyambung. Tujuan utama konser ini, selain untuk memuji dan memuliakan nama Tuhan, tentunya juga untuk mengembangkan serta mengekspresikan talenta siswi di bidang musik, khususnya vokal dalam bentuk paduan suara. Berlatih berorganisasi, tentunya juga akan menjadi pengalaman yang sangat berharga bagi siswi untuk ke depannya nanti. Konser ini juga tak lepas dari nilai-nilai ke-Tarakanitaan (CC5) yang menjadi dasar bagi pengembangan kegiatan di seluruh sekolah Tarakanita di Indonesia. Competence, Creativity, serta Comunity menjadi yang utama, namun tak lepas dari nilai lainnya juga (Compassion, Celebration, dan Conviction).

Konser “De Legato” ini dibawakan oleh seluruh anggota paduan suara SMA Stella Duce 1 Yogyakarta “Stece Female Choir” angkatan ke-16 (kelas XII) dan angkatan ke-17 (kelas XI). Sedangkan Stece Female Choir angkatan ke-18 (kelas X), bertindak sebagai panitia pembantu dan pelaksana. SFC (Stece Female Choir) angkatan ke-16 dan angkatan ke-17 ini membawakan 10 karya musik yang seluruhnya diaransir sendiri oleh pak trio (Trio K. Nugraha), dengan conductor ibu wina (Florentine Wina). Semua karya yang dibawakan, dirangkai dengan menggunakan teknik aransemen medley (teknik dalam aransemen dengan cara menyambungkan beberapa lagu).  Kesepuluh medley itu antara lain Medley Lagu Boyband-Girlband, Medley Lagu Anak, Medley Lagu Diva Indonesia, Medley Lagu KoesPloes, Medley Lagu Sheila On 7, Medley Lagu Dangdut, Medley Lagu Karya Yovie Widianto, Medley Lagu Top 40 Mancanegara, Medley Lagu Katy Perry – Bruno Mars, serta Medley Lagu Natal. Delapan karya awal dibawakan secara bergantian oleh SFC angkatan ‘16 dan SFC angkatan ’17, sedangkan dua karya akhir, yaitu Medley Lagu Katy Perry – Bruno Mars dan Medley Lagu Natal dibawakan secara bersama.

Konser ini adalah murni bentuk konser paduan suara (tanpa ada bentuk kolaborasi dari bentuk sajian musik lainnya). Walaupun demikian, atensi dari seluruh penonton terbilang sangat antusias. Bentuk sajian paduan suara yang mungkin di era sekarang dianggap monoton dan membosankan, tidak terbukti dalam konser ini. Seluruh penonton sangat menikmati konser ini dari awal sesi pertama sampai dengan akhir sesi kedua. Bahkan, setelah berakhirnya konser, banyak penonton yang berharap di tahun depan Stece Female Choir mengadakan konser lagi.

Ya, Stece Female Choir memang telah berencana untuk mengagendakan kegiatan ini sebagai kegiatan tahunan. Berbagai pihak yang telah mendukung kegiatan ini pun berharap demikian.“Tiada gading yang tak retak”, tidak ada sesuatu yang sempurna. Dengan suksesnya konser ini, bukan berarti tanpa ada kendala/halangan dan masalah. Berbagai kendala/halangan dan masalah selalu berdatangan, namun bisa dilewati dan dihadapi secara bersama dengan saling bahu-membahu serta bergandengan tangan. Pak Trio dan Bu Wina sebagai pelatih dan pendamping ekstrakurikuler paduan suara di SMA Stella Duce 1 Yogyakarta selalu sabar dan “telaten” dalam membimbing dan melatih. Harapan dari Pak Trio dan Bu Wina tentunya agar paduan suara SMA Stella Duce 1 Yogyakarta terus berkembang ke arah yang lebih baik, terus menyambung dari masa ke masa, terus berprestasi, dan terus melayani.

“Apapun juga yang kamu perbuat, perbuatlah dengan segenap hatimu seperti untuk Tuhan dan bukan untuk manusia.” (Kolose 3:23). Petikan ayat alkitab ini yang menjadi pegangan seluruh anggota Stece Female Choir untuk tetap mengandalkan Tuhan dalam segala hal, serta selalu berusaha untuk memberikan yang terbaik dalam setiap penampilannya. Terus berkarya, Stece Female Choir ! Pap pap para pa !!
Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment