Article Detail
KONSER LA COLONNA SONORA
Stece Female Choir kembali mengadakan konser. Konser yang merupakan konser kedua Stece Female Choir ini bertajuk “La Colonna Sonora”. Konser ini diadakan pada hari Sabtu, 10 Desember 2016 di Auditorium Driyarkara Universitas Sanata Dharma Yogyakarta. Tema yang diambil adalah soundtrack film. Dalam konser ini Stece Female Choir membawakan 11 karya musik yang merupakan soundtrack film. Berbeda dengan konsep konser yang pertama, pada konser kedua ini Stece Female Choir juga berkolaborasi dengan JB Choir (SMA Kolese de Britto). Selain itu, Stece Violin juga turut menampilkan 2 karya musik dalam konser ini.
Selama hampir 3 jam, Stece Female Choir memikat hampir 900 penonton, termasuk tamu undangan yang hadir. Karya-karya yang dibawakan oleh Stece Female Choir antara lain “Tendangan Dari Langit” soundtrack dari film Tendangan Dari Langit, “Jagoan” soundtrack dari film Petualangan Sherina, “Medley Bollywood” soundtrack dari film-film Bollywood, “Flashlight” soundtrack dari film Pitch Perfect 2, “Ece Homo” soundtrack dari Mr. Bean Series, “Medley Sister Act” soundtrack dari film Sister Act 1 dan 2, “I Believe I Can Fly” soundtrack dari film Space Jam, “Leaving On The Jetplane-I Don’t Want To Miss A Thing” soundtrack film Armageddon, “Medley Disney” soundtrack dari film-film animasi Disney, “Mengejar Matahari” soundtrack dari film Mengejar Matahari, serta “Di Atas Awan” soundtrack dari film 5 cm. Dua karya musik ditampilkan berkolaborasi dengan JB Choir yaitu “I Believe I Can Fly” soundtrack dari film Space Jam dan “Leaving On The Jetplane-I Don’t Want To Miss A Thing” soundtrack film Armageddon. Sementara Stece Violin membawakan karya “I’m The Pirates” soundtrack film Pirates of The Carrebean” dan “See You Again” soundtrack dari film Fast and Furious 6.
Semua karya yang dibawakan Stece Female Choir (tidak termasuk Stece Violin)diaransemen oleh Bp. Trio K. Nugraha, yang merupakan guru pendamping ekstrakurikuler paduan suara di SMA Stella Duce 1 Yogyakarta. Bp. Trio K. Nugraha juga berperan sebagai music director penampilan Stece Female Choir dalam konser ini, dengan dibantu oleh Florentine Wina sebagai conductor. Dalam konser kali ini, dua angkatan yang tampil adalah Stece Female Choir angkatan ’17 dan Stece Female Choir angkatan ’18. Selama kurang lebih 3 bulan, Stece Female Choir bersama dengan panitia mempersiapkan konser ini. Konsep yang diusung dalam konser ini sangat berbeda dengan konser tahun lalu (De Legato Konser). Tema soundtrack film dinyatakan dengan konsep bioskop pada ruang auditorium. Sebelum menikmati karya yang dibawakan, penonton disuguhi dengan teaser filmnya. Selain itu yang berbeda dengan konser tahun lalu adalah musik iringan dalam konser ini sebagian besar menggunakan iringan band akustik. Bp. Trio K. Nugraha sebagai music director menyatakan bahwa iringan band akustik disajikan supaya penonton dalam menikmati sajiannya lebih bervariatif.
Sebagai pelatih dan pendamping ekstrakurikuler paduan suara di SMA Stella Duce 1 Yogyakarta, Pak Trio dan Bu Wina berharap konser ini bisa terus berjalan setiap tahunnya sebagai pembelajaran para siswi dalam berbagai hal. Pembelajaran berorganisasi, berelasi, managing, perencanaan pertunjukan, pengevaluasian, dan masih banyak lagi. Pak Trio mengatakan bahwa belum banyak sekolah yang melaksanakan pembelajaran seperti itu. “Kami berharap, konser seperti ini akan terus ada setiap tahunnya, terus berkembang, dan terus menjadi lebih baik lagi”, demikian ungkap Pak Trio. Stece Female Choir akan menjadi wadah bagi siswi SMA Stella Duce 1 Yogyakarta yang ingin mengembangkan talentanya di bidang musik vokal serta untuk memuji dan memuliakan nama Tuhan.
-
there are no comments yet